Gigi merupakan bagian dari mulut yang mempunyai fungsi umum sebagai pengunyah makanan. Namun gigi harus dijaga kesehatannya karena rawan terkena berbagai masalah mulai dari sakit gigi, karang gigi sampai gigi berwarna kuning. Pada artikel kali ini saya akan membahas cara tradisional untuk memutihkan gigi. Sebab gigi yang putih identik dengan gigi sehat.
|
Gambar Cara Alami Memutihkan Gigi (Sumber : goggle.com) |
Jika gigi kita putih selain sehat juga dapat membuat kita lebih percaya diri. Sedangkan jika gigi kuning selain rawan terkena penyakit gigi juga dapat membuat percaya diri berkurang. Maka dari itu perawatan terhadap gigi agar tetap putih dan sehat sangatlah penting. Cara agar gigi tetap sehat dan tetap putih bisa dengan menggosok gigi dengan benar dan teratur ataupun dengan cara tradisional bahkan bisa menggunakan teknologi yang sudah canggih yaitu menggunakan laser. Sebenarnya gigi menjadi kuning banyak sekali penyebabnya mulai dari merokok, kopi, teh, cara mengosok gigi yang tidak teratur, minuman suplemen, penggunaan obat tetes mata dengan berlebihan dan lain lain.
Berikut cara tradisional alami memutihkan gigi
1. Daun Salam
Cara tradisional pertama untuk memutihkan gigi yaitu menggunakan daun salam. Daun salam sudah tidak diragukan lagi akan manfaatnya bagi kesehatan. Selain itu daun salam juga bisa dimanfaatkan sebagai obat tradisional alami untuk memutihkan gigi. Caranya yaitu siapkan daun salam sebanyak 7 lembar dan jemur di bawah sinar matahari sampai layu. Setelah itu daun salam tersebut dihaluskan serta tambahkan kulit jeruk secukupnya yang sudah dihaluskan. Gunakan ramuan tersebut untuk menggosok gigi setiap hari secara teratur.
2. Kulit Jeruk
Kulit jeruk ternyata mengandung unsur zat yang berfungsi untuk memutihkan gigi tanpa merusak lapisan email pada gigi. Maka dari itu kulit jeruk bisa dijadikan bahan alami untuk memutihkan gigi. Caranya sangat gampang sekali yaitu jika kita memakan jeruk kulitnya jangan dibuang namun digunakan untuk menggosok gigi. Yang digunakan bagian dalam kulit jeruk bukan bagian luar dari kulit jeruk.
3. Buah Strawberry
Starwberry memang mengandung banyak sekali berbagai macam vitamin. Vitamin-vitamin yang terkandung dalam buah strawberry juga bisa bermanfaat untuk memutihkan gigi serta menghilangkan karat pada gigi. Maka dari itu dengan mengonsumsi buah strawberry secara teratur selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh juga bermanfaat untuk memutihkan gigi.
4. Sayur Dan Buah-Buahan Yang Renyah
Cara untuk memutihkan gigi selanjutnya yaitu dengan memperbanyak mengonsumsi buah serta sayuran yang renyah. Kenapa bisa demikian?. Sayuran serta buah-buahan yang renyah mampu mengilangkan karat pada gigi dan memutihkan gigi dengan tidak merusak email gigi. Konsumsilah sayuran dan buah-buahan yang renyah setelah makan. Contoh sayuran dan buah-buahan yang renyah diantaranya pir, wortel, apel dan lain lain.
5. Biji Pinang
Buah pinang yang kita tahu secara umum yaitu sebagai penambah stamina. Namun buah pinang juga bisa dimanfaatkan untuk memutihkan gigi. Hal itu disebabkan dalam buah pinang terkandung unsur yang berfungsi memutihkan gigi. Siapkan biji pinang lalu dibakar sampai menjadi arang. Luamatkan biji pinang tersebut sampai lembut. Gunakan untuk menggosok gigi 2 kali dalam seminggu secara rutin dan teratur.
6. Siwak
Mungkin sebagian dari kita belum mengenal apa itu siwak. Siwak atau nama lain miswak merupakan akar pohon maupun dahan pohon yang dimanfaatkan untuk membersihkan gigi atau mulut dengan ketentuan dahan atau akar pohon tersebut bertekstur lembut, berserat dan bersifat basah. Bersiwak biasanya dilakukan di negara negara yang berpenduduk muslim.
7. Lemon
Lemon juga bisa dimanfaatkan untuk memutihkan gigi serta menghilangkan karat pada gigi. Caranya lemon tersebut dibuat pasta. Buatlah pasta dari jus lemon dan tambahkan garam secukupnya. Gunakanlah pasta lemon tersebut untuk menggosok gigi secara teratur. Pemakaian pasta lemon tersebut mampu membersihkan serta menghilangkan karat pada gigi.
8. Baking Soda
Baking soda ternyata mampu membersihkan gigi dan menghilangkan karat pada gigi. Reaksi kimia dalam baking soda membantu menghilangkan karat dan noda pada permukaan gigi. Caranya dengan mencampurkan baking soda dengan pada sikat gigi lalu digosokan pada gigi. Lakukan cara tersebut secara teratur.
9. Keju
Keju rasanya memang enak dan dapat menyehatkan tubuh. Namun perlu anda ketahui bahwa keju juga bisa dimanfaatkan untuk memutihkan gigi serta menguatkan gigi. Konsumsilah keju denga teratur agar mendapatkan manfaat yang diinginkan yaitu memutihkan gigi.
Gigi putih memang dambaan setiap orang. Sebab dengan gigi putih akan menambah percaya diri serta menyehatkan gigi dan terhindar dari kuman. Rawatlah gigi kita sejak dini supaya tetap putih dan sehat. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memutihkan gigi seperti yang sudah dibahas diatas yaitu dengan cara tradisional alami. Semoga bermanfaat artikel tentang
Cara Alami Memutihkan Gigi dan selamat mencoba.
Judul : 9 Cara Alami Memutihkan Gigi
Deskripsi : Gigi merupakan bagian dari mulut yang mempunyai fungsi umum sebagai pengunyah makanan. Namun gigi harus dijaga kesehatannya karena rawan te...