Manfaat Buah Jambu Biji Sebagai anti oksidan, Obat diare, Penambah daya tahan tubuh.
Jambu biji merupakan bagian dari salah satu jenis jambu. Jambu biji ini merupakan salah satu buah yang berasal dari Brasil. Jambu biji adalah tanaman yang cocok tumbuh di daerah tropis. Buah jambu biji berbentuk bulat, dan memiliki rasa asam manis. Warna buah jambu biji pada umumnya berwarna hijau, kuning dengan dagingnya berwarna merah atau putih. Biji buah jambu biji banyak sekali dan berada pada daging buah jambu biji. Buah jambu biji ini merupakan buah sejati tunggal. Buah jambu biji memiliki nama ilmiah psidium guajava.
Buah jambu biji ini banyak digemari karena rasanya yang enak serta dagingnya yang empuk. Buah jambu biji ini bisa dimakan langsung atau dibuat jus. Namun jika dimakan langsung haruslah berhati-hati karena bijinya agak keras sehingga harus dilumatkan dalam mulut. Agar aman mengonsumsi buah jambu biji lebih baik dibuat jus.
Buah jambu biji ini memiliki banyak sekali kandungan nutrisi serta zat-zat yang sangat diperlukan oleh tubuh. Kandungan nutrisi dalam buah jambu biji antara lain vitamin A, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, vitamin K, folat, flavonoid, lycopene, lutein, kalium, asam pantotenat, niasin, mangan, tembaga, magnesium. Salah satu yang menonjol dari kandungan buah jambu biji adalah vitamin C. Karena vitamin C sangat baik untuk menjaga kekebalan tubuh, mencegah naiknya kadar gula dalam darah serta mampu mencegah kanker. Selain manfaat tersebut, masih banyak manfaat lain dari buah jambu biji untuk kesehatan.
Inilah Manfaat Jambu Biji Bagi Kesehatan Tubuh
1. Anti Kanker
Mengonsumsi jambu biji secara rutin juga bisa menjadi obat untuk mencegah tubuh terkena kanker. Buah jambu ini memiliki antioksidan serta vitamin C yang tinggi yang mampu menjaga tubuh dari kanker. Antioksidan yang dimiliki oleh buah jambu biji adalah fitonutrein serta flavonoid.
2. Menyehatkan Mata
Buah jambu biji juga mempunyai kandungan vitamin A yang cukup tinggi. Vitamin A merupakan salah satu vitamin yang sangat baik untuk mata. Sehingga jika mengonsumsi buah jambu biji secara rutin mampu menjaga kesehatan mata. Mata akan terhindar dari penyakit serta infeksi.
3. Baik Untuk Sistem Pencernaan
Manfaat lain dari buah jambu biji bagi kesehatan yaitu baik untuk kesehatan pencernaan. Sistem pencernaan sering kali mengalami gangguan akibat bakteri atau virus yang terbawa bersama makanan atau minuman. Gangguan-gangguan yang sering terjadi pada sistem pencernaan sangat beragam mulai dari diare, perut kembung sampai mual. Lycopene yang terkandung dalam buah jambu biji mampu menjaga serta meningkatkan sistem pencernaan. Jadi mengonsumsi buah jambu biji secara teratur dapat meningkatkan sistem pencernaan.
4. Baik Bagi Penderita Diabetes
Bagi penderita diabetes jangan takut untuk mengonsumsi buah jambu biji. Meskipun memiliki rasa mani namun buah jambu biji baik dikonsumsi penderita diabetes. Buah jambu biji ini mengandung serat tinggi yang sangat baik menjadi obat alami penyakit diabetes. Sementara vitamin C nya mampu menjaga kadar gula tetap stabil.
5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Vitamin C yang tinggi dalam buah jambu biji mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Imun tubuh merupakan benteng utama tubuh dalam mencegah berbagai serangan penyakit.
6. Baik Untuk Kulit
Berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh terkandung dalam buah jambu biji. Salah satunya adalah vitamin A. Vitamin A mempunyai manfaat yang luar biasa bagi kesehatan mata. Namun selain itu vitamin A juga mampu menyehatkan kulit. Dengan mengonsumsi buah jambu biji secara rutin maka asupan vitamin A kedalam tubuh cukup dan kulitpun dapat terjaga akan kesehatannya.
Judul : Manfaat Buah Jambu Biji Bagi Kesehatan yang Menakjubkan
Deskripsi : Manfaat Buah Jambu Biji Sebagai anti oksidan, Obat diare, Penambah daya tahan tubuh . Jambu biji merupakan bagian dari sala...